Lakukan Audiensi, PGI dan KWI Sepakat Perkuat Kerjasama Di Berbagai Bidang

JURNAL KATOLIK - Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) dan Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) belum lama ini mengadakan audiensi bertempat di Kantor KWI di kawasan Cikini Jakarta Pusat.

Melalui pucuk pimpinannya, kedua organisasi keagamaan ini bersepakat untuk memperkuat kerjasama di berbagai bidang. Yang terbaru, baik KWI dan PGI sepakat untuk mencermati situasi yang berkembang di Papua secara bersama-sama dalam semangat persatuan.

“Soal kemanusiaan, soal keadilan di Papua, Gereja harus bersuara”, ujar Ketua KWI Mgr.Antonius Subianto Bunjamin, OSC di Kantor KWI pada hari Senin 10 Juli 2023 yang lalu, melansir dari Mirifica.

Bacaan Alkitab Menurut Kalender Liturgi Katolik Senin 17 Juli 2023

Dalam audiensi ini, kedua pimpinan organisasi keagamaan ini juga saling membagikan  pengalaman seputar karya-karya di berbagai bidang sosial kemasyarakatan yang telah dilakukan KWI maupun PGI.

Sebagai lembaga keagamaan, KWI maupun PGI telah banyak melakukan kegiatan di bidang  pemberdayaan ekonomi umat, pendidikan, keagamaan, perkembangan media digital, dan politik kebangsaan bagi orang-orang muda Kristiani.

Mgr. Anton mengatakan, dirinya senang dengan adanya audiensi ini karena dapat mendengarkan pikiran maupun pendapat dari PGI.

“Kehadiran Bapak Ibu Pendeta dari Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia pada kesempatan ini merupakan suatu kehormatan sekaligus berkat bagi Konferensi Waligereja Indonesia. Kami senang mendengarkan pikiran maupun pendapat dari Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia serta ini menjadi kesempatan bagi kita untuk meneguhkan kerjasama yang sudah terjalin selama ini”, ujar Mgr. Anton.

Asal Muasal Gereja Memakai Dupa

Sementara itu Ketua Umum PGI Pdt. Gomar Gultom mengatakan bahwa kemitraan yang telah berjalan perlu diteguhkan melalui perjumpaan bersama, tidak sebatas dalam merumuskan Pesan Natal bersama namun dapat dilakukan dalam banyak hal lainnya.

“Kami senang sekali bisa bertemu dengan Mgr. Anton dan para Romo di KWI. Kemitraan antara KWI dan PGI saat ini memang perlu diteguhkan melalui perjumpaan bersama. Mengingat, karya-karya yang dikembangkan di PGI juga hampir sama dengan di KWI. Tidak hanya sebatas ketika kita merumuskan Pesan Natal bersama. Tetapi dalam banyak hal kita bisa bermitra”, kata Pdt. Gomar Gultom, Ketua umum PGI.

Pdt Gomar Gultom menambahkan, KWI dan PGI dapat terlibat bersama dalam kegiatan keagamaan seperti Hari Doa Nasional yang dideklarasikan pada tahun 2022 di Papua.

“Tidak harus setiap tahun, Hari Doa Nasional itu bisa dilaksanakan tiap 5 tahun sekali”, jelas Gomar. ***

Editor

Editor Jurnal Katolik